Bersetting di masa depan. Pada zaman itu populasi manusia mengalami penyusutan yg sangat drastis akibat bencana global warming. Hingga populasi manusia berkurang secara drastis. Umat manusia menciptakan robot alias mecha untuk membantu pekerjaan manusia. Waktu terus berlalu' penciptaan robot semakin sempurna hingga bisa meniru pikiran dan emosi manusia. Peran sosial manusia pun mulai tergeser hingga muncul kelompok pembenci robot.
Sebuah perusahaan besar pembuat robot bereksperimen membuat robot berwujud anak kecil yg diberi nama David. Padahal sebelumnya belum ada yg pernah menciptakan mecha berwujud anak kecil. Umumnya robot dibuat dlm wujud orang dewasa sebagai pembantu atau pekerja. Robot ini dibuat khusus supaya dapat merasakan cinta kasih dari manusia.
Sebagai percobaan, perusahaan memberikan David kepada keluarga Winstons. Keluarga Winstons memiliki seorang anak bernama Martin yg menderita penyakit misterius hingga harus dikarantina sebelum ditemukan obatnya. Walaupun henry Winstons kurang menyukai David tapi Monica, isterinya menyayangi David sepenuh hati hingga David bisa merasakan kasih sayang seorang ibu. David kemudian menghabiskan hari-harinya bersama keluarga Winstons dg penuh suka cita ditemani Mecha toys bernama Teddy . setiap malam david didongengkan kisah Pinokio oleh Monica.
Tak lama kemudian, Martin dinyatakan sembuh dan segera dikembalikan kepada keluarga Winstons. David merasa tersisihkan dengan kehadiran martin. Suatu hari martin dan teman-temannya tak sengaja mengaktifkan program pertahanannya hingga terjadi insiden yg menyebabkan martin tenggelam ke dalam kolam renang. walaupun nyawa martin dapat terselamatkan namun tindakan David tidak bisa dimaafkan dan dianggap membahayakan. Henry pun marah dan memutuskan untuk mengembalikan dan menghancurkan David di pabrik pembuat David. Pihak perusahaan pun menyetujuinya.
Monica yg sudah terlanjur menyayangi David berusaha menyelamatkan David dg membuangnya ke hutan, tempat pembuangan mecha rusak. (Adegan yg sangat mengharukan).Teddy, si Mecha mainan dengan setia menemaninya. Malang nasib david, ia tertangkap oleh kelompok pembenci Mecha. Ia dibawa ke pertunjukan penghancuran Mecha. Ia berhasil lolos dan bertekad untuk mendapatkan kasih sayang ibunya kembali dengan menjadi manusia seutuhnya. Ia mendapatkan cara untuk merubah dirinya menjadi manusia yaitu dengan mencari peri biru.
Lalu apakah peri biru itu hanyalah sebuah dongeng?
Pelem ini disutradarai oleh steven spielberg dan dibintangi bintang2 terkenal. Alur ceritanya sangat menarik, unik, tak mudah ditebak, sempurna. Saya penggemar film2 pembunuhan sangat tersentuh dengan film yg bergenre drama Sci-fi ini. Film inilah yg membuat saya mulai menyukai film drama. Film ini menjadi salah satu film yg saya favoritekan.